Datsun GO Plus yang diberi nama Panca sudah diluncurkan secara resmi di Indonesia dan mobil ini merupakan mobil MPV LCGC (Low Cost Green Car) pertama di Indonesia. Karena harganya dibawah 100 juta. Mobil ini tentunya sangat dinanti-nanti oleh masyarakat Indonesia karena harganya dan juga brand Datsun atau Nissan yang masih melekat di hati konsumen Indonesia.
Dengan harga yang terjangkau tentunya Datsun juga mempertimbangkan fitur dan spesifikasi Datsun Go+ Panca yang sesuai dengan harga mobil tersebut. Mobil yang berisikan 7 penumpang ini bisa jadi mobil pilihan Anda nantinya.
Mobil MPV Murah ini sudah banyak mendapat pemesanan sejak diperkenalkannya pada ajang IIMS September 2013. Ada beberapa tipe dan harga Datsun Go Plus Panca ini.
- Datsun Go+ D harganya 85 juta merupakan tipe standar, tidak memiliki perangkat hiburan Audio dan AC.
- Datsun Go+ A harganya 92,4 juta sudah diengkapi docking, AC, kantong-kantong di pintu, dan Mudguard
- Datsun Go+ A Option harganya 92,9. Fitur sama dengan Tipe A, ada penmabahan pada docking audio yang menggunakan head unit single DIN.
- Datsun Go+ T harganya 99,9 juta. Sudah dilengkapi dengan fitur Key Immobilizer, Power Steering, dan Dop Pelek, Power Window dan Keyless Entry.
- Datsun Go+ T Option hargany 102,9 juta. Fitur sana dengan Tipe T, ada penambahan spoiler ,lampu stop atas di belakang, sensor parkir, dan side molding.
Harga diatas merupakan harga On The Road (OTR) di wilayah Jakarta. Sedangkan harga di luar daerah akan berbeda sedikit dari Jakarta. Semoga info singkat ini bisa membantu Anda menemukan mobil MPV terbaik untuk keluarga.
0 comments